Butuh Bantuan? Customer service Griya Annur siap melayani dan membantu Anda.
Selamat datang diwebsite Griya Annur Herbal šŸ˜Š CV. Griya Annur menggunakan mesin modern berstandart tinggi dan bahan baku berkualitas yang sudah melalui uji lab. Memberi kesempatan bagi anda yang ingin memiliki Produk EXCLUSIVE dengan brand dan design milik kalian sendiri šŸ˜Š
Beranda » Artikel Terbaru » Jangan Panik, Ini Trik Mengatasi Anak Susah Makan

Jangan Panik, Ini Trik Mengatasi Anak Susah Makan

Diposting pada 13 May 2023 oleh admin | Dilihat: 168 kali

Penyebab Anak Susah Makan dan Cara Mengatasinya - Alodokter

Penyebab anak susah makan bisa jadi karena orang tua menaruh terlalu banyak makanan di piring. Jadi, cobalah untuk memberikan anak makan sesuai dengan porsinya.

Hampir semua orang tua pasti pernah mengalami anak yang susah makan. Sebelum akhirnya stres dan marah-marah sendiri, orang tua perlu menyadari bahwa saat anak susah makan, penyebabnya bisa banyak. Seperti selera pribadi anak, kurang lapar, keengganan untuk mencoba sesuatu yang baru, dan penyakit yang kerap dialami anak-anak seperti sakit tenggorokan ataupunĀ sakit perut.

Ketika anak susah makan, orang tua sebaiknya tidak stres. Segera pahami, kenapa anak mensolak makan, segera terapkan juga pola makan sehat, dan upaya-upaya lain supaya anak mau makan. Informasi selengkapnya mengenai trik mengatasi anak susah makan bisa dibaca di sini!

Cara Mengatasi Anak yang Susah MakanĀ 

Berikut ini adalah beberapa ide yang mungkin bisa menjadi cara mengatasi anak susah makan:

1.Ā Batasi Gangguan saat Anak MakanĀ 

Membiarkan anak memainkan tablet,Ā smartphone, dan menonton TV selama waktu makan dapat menyebabkan anak kehilangan minat untuk makan. Meskipun gadget bisa membuat anak tetap tenang dan sibuk, akan tetapi lebih baik batasi penggunaan perangkat elektronik dan gangguan lain saat makan.

Ajak anak untuk fokus pada makanan, percakapan, dan memberikan perhatian penuh pada anggota keluarga yang turut makan bersama. Pastikan juga area makan nyaman dan santai sehingga setiap orang bisa menikmati prosesi makanan mereka.

2.Ā Sajikan Porsi Makanan yang Sesuai

Mungkin masalahnya bukan karena anak menolak untuk makan, tetapi mereka menolak untuk memakan semua makanan yang ada di piringnya. Ingat, anak-anak tidak membutuhkan makanan sebanyak orang dewasa. Jadi jika orang tua menaruh terlalu banyak di piring,Ā  bisa jadi anak tidak menghabiskannya.

Cobalah untuk memberikan anak makan sesuai dengan porsinya. Letakkan porsi yang lebih kecil untuk Si Kecil.

3.Ā Jangan Menjadwalkan Waktu Makan Terlalu Dekat dengan Waktu Tidur

Membuat anak yang mengantuk dan gelisah untuk duduk dan makan bisa menjadi tantangan tersendiri. Jadi jangan menjadwalkan makan terlalu dekat dengan waktu tidur, atau terlalu cepat sebelum atau sesudah beraktivitas.

4.Ā Menghilangkan Stres Waktu Makan

Memaksa anak untuk makan tidak akan membantu situasi anak yang susah makan menjadi mau makan. Begitu anakĀ  menjadi marah atau mulai menangis, kemungkinan selera makan anak akan hilang begitu saja. Jadi, meskipun orang tua mungkin ingin mendorong anak untuk makan, jangan terlalu menekannya.

5.Ā Libatkan Anak dalam Persiapan Makan

Meskipun banyak anak kecil menyukai makanan yang sama dari hari ke hari, variasi dapat menambah kegembiraan dan selera saat makan. Biarkan anak untuk membantu orang tua saat menyiapkan makanan. Dorong anak untuk membantu merencanakan belanja, memilih jenis makanan, dan bersama menyiapkan makanan.

6.Ā Kurangi Kudapan

Beberapa anak menolak untuk makan ketika mereka terlalu banyak makan makanan ringan atau minuman di siang hari. Anak memiliki perut yang lebih kecil, jadi tidak butuh banyak makanan untuk membuatnya kenyang.

7. Pahami Gaya Makan Anak

Setiap anak memiliki gayanya tersendiri, termasuk cara makan. Masing-masing anak mungkin membutuhkan lebih banyak atau lebih sedikit makanan pada waktu yang berbeda dalam sehari. Jadi, sementara anak mungkin menolak makan saat makan malam, bisa jadi anak lebih banyak makan ketika sarapan atau saat makan siang.

Kondisi kesehatan tertentu bisa menyebabkan anak tidak selera makan. Nah, ini persoalan lain, segera bawa anak ke dokter untuk mendapatkan penyebab pasti kenapa anak tidak mau atau susah makan.

Selain kemungkinan kondisi penyakit tertentu, perubahan yang tiba-tiba bisa juga menjadi penyebab anak susah makan. Misalnya, keluarga pindah rumah atau ke kota baru, atau mungkin orang yang dicintai atau hewan peliharaan telah meninggal.

Bagikan informasi tentang Jangan Panik, Ini Trik Mengatasi Anak Susah Makan kepada teman atau kerabat Anda.

Jangan Panik, Ini Trik Mengatasi Anak Susah Makan | Produsen Obat Herbal

Belum ada komentar untuk Jangan Panik, Ini Trik Mengatasi Anak Susah Makan

Silahkan tulis komentar Anda

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Orang lain melihat produk ini, mungkin Anda juga tertarik?

OFF 92%
Madu Raja Hitam Pahit

*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:

Rp 125.000 Rp 1.580.000
Tersedia
Rp 125.000 Rp 1.580.000
Stok: Tersedia
OFF 50%
Madu Bidara

*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:

Rp 75.000 Rp 150.000
Tersedia
Rp 75.000 Rp 150.000
Stok: Tersedia
OFF 45%
Dutabee Kids Boost

*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:

Rp 55.000 Rp 100.000
Tersedia
Rp 55.000 Rp 100.000
Stok: Tersedia
OFF 30%
Mangosta

*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:

Rp 70.000 Rp 100.000
Tersedia
Rp 70.000 Rp 100.000
Stok: Tersedia
SIDEBAR